Wingman Arrows

La Douleur Est Temporaire, La Victoire Est Toujours


Leave a comment

PENGINDERAAN JAUH DAN APLIKASINYA – 1. Jenis-jenis Inderaja

1. Jenis-Jenis Inderaja

Jenis pengideraan jauh yang umum ada 3 metoda, yaitu :

  • Metoda foto udara.
  • Metoda gelombang mikro.
  • Metoda citra satelit (antariksa).

1.1    Metoda foto udara

Metoda foto udara berisi rekaman rinci kenampakan permukaan bumi pada saat pemotretan. Dalam interpretasi foto udara, terdapat tujuh karakteristik dasar yang harus dipertimbangkan, yaitu :

  • Bentuk, adalah konfigurasi atau kerangka suatu objek. Bentuk beberapa objek menunjukkan ciri tertentu sehingga citranya dapat diidentifikasi langsung hanya berdasarkan kriteria ini.
  • Ukuran objek, yang harus dipertimbangkan mengingat hubungannya dengan skala foto yang digunakan.
  • Pola, adalah hubungan susunan spasial objek.
  • Bayangan, penting bagi penaksir dalam 2 hal yang saling bertentangan, yaitu:
    • Bentuk atau kerangka bayangan dapat memberikan gambaran profil suatu objek yang dapat membantu interpretasi.
    • Objek di bawah bayangan hanya dapat sedikit memantulkan cahaya dan sukar diamati pada foto, yang akhirnya dapat menghalangi interpretasi.
  • Rona, adalah warna atau kecerahan relatif objek pada foto.
  • Tekstur, adalah frekuensi perubahan rona pada citra fotografi. Tekstur merupakan hasil gabungan dari bentuk, ukuran, pola, bayangan, dan ronanya.
  • Situs atau lokasi objek dalam hubungannya dengan objek yang lain, sangat berguna untuk membantu pengenalan suatu objek. Continue reading